Pendidikan

Kali Ini Pembinaan Laporan Keuangan Masih soal UMKM Giri Bamboo/sub

 Senin, 20 November 2023 | Dibaca: 574 Pengunjung

www.mediabali.id, Denpasar. 

Kali ini Tim dari STB Runata memberikan pembinaan usaha mikro kecil menengah (UMKM) Giri Bali Bamboo melalui Laporan Keuangan yang dananya dari hibah Kemenristekdikti. Hibah tersebut merupakan salah satu proposal program pembinaan UMKM.

Salah satu UMKM yang sangat potensial dilakukan pembinaan dan pengembangan adalah industri kerajinan bambu Giri Bali Bamboo, menggunakan istilah bamboo dan bukan bambu, hal ini terinspirasi oleh perintisnya I Made Sumarta, karena pangsa pasarnya adalah orang asing, hotel dan restaurant.  


UMKM ini membuat produk kebutuhan peralatan makan dengan bahan baku dari bambu, seperti sendok, garpu, gelas, tumbler, strow (sedotan), pisau roti, box untuk tempat kosmetik,  dan  tempat tisu. Produk ini unik dan ramah lingkungan, karena setelah produk ini rusak dan tidak bisa dipakai akan mudah dikembalikan lagi ke alam tidak mencemari lingkungan, hal ini yang menarik konsumen terutama yang cinta lingkungan, konsumen seperti ini keberadaanya banyak di luar negeri .


Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan daya saing UMKM melalui optimalisasi penyusunan laporan keuangan. Latar belakang kegiatan adalah fenomena para pebisnis kecil seperti Usaha Mikro dan Usaha Kecil yang umumnya bergerak dalam industri rumahan belum menyadari pentingnya laporan keuangan, bahkan menganggap tidak memerlukan laporan keuangan karena cukup merepotkan. Kebanyakan transaksi dicatat dalam ingatan, hanya sebagian saja yang berbekas dalam catatan yang “ala kadar” nya pula. Karena semrawutnya pencatatan keuangan tersebut, usaha mikro dan kecil memiliki daya saing yang lemah akibat tidak mengetahui posisi usahanya, apakah mendapatkan untung atau malah merugi.
Dari observasi di atas Tim STB Runata memberikan pelatihan dan pendampingan dalam bentuk pembuatan laporan keuangan berbasis digital seperti penentuan harga pokok penjualan, inventori barang, penjualan barang, dan invoice. Laporan keuangan adalah dokumen penting berisi catatan keuangan perusahaan baik transaksi maupun kas. Dengan pelatihan laporan keuangan berbasis digital diharapkan, UMKM Giri Bali Bamboo akan mendapat kepercayaan finansial di lembaga keuangan.
Program yang merupakan hibah Kemenristekdikti diketuai oleh Dr. Luh Kadek Budi Martini, S.E.,M.M. dengan anggota Dr. Mutria Farhaeni, S.E.,M.Si., Ni Putu Widiastuti, S.E.,M.M., Putu Ade Wijana, S.S.,M.Par., A.A. Istri Ngurah Dyah Prami, S.Sos.,M.A. 001


TAGS :