Politik

Kapolda Bali Irjen. Pol. IB Narendra Tingkatkan Komunikasi bersama Komisi I DPRD Bali

 Senin, 07 Agustus 2023 | Dibaca: 262 Pengunjung

Kapolda Bali Irjen. Pol. Ida Bagus Kd Putra Narendra, S.IK., M.Si., mengunjungi DPRD Bali sebagai langkah dini meningkatkan rapat kerja, komunikasi dan koordinasi, Senin (7/8/2023).

www.mediabali.id, Denpasar. 

Rapat kerja terbuka dilakukan Komisi I DPRD Bali dengan Kapolda Bali Irjen. Pol. Ida Bagus Kd Putra Narendra, S.IK., M.Si., dalam meningkatkan hubungan komunikasi dan koordinasi kedepannya.

Ketua DPRD Bali Nyoman Adi Arnawa, S.Sos., M.Si., menyambut baik kedatangan Kapolda Bali Irjen. Pol. Ida Bagus Kd Putra Narendra, S.IK., M.Si., dalam membangun hubungan silahturahmi bersama anggota DPRD Bali. Salah satu hal disinggung adalah masalah peredaran narkotika dan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang menjadi perhatian publik.

"Jadi saya sudah melihat Pak Kapolda dan jajaranya sudah terus berupaya. Namun saya kira, untuk menghentikan (peredaran narkotika-red) yang banyak itu cukup sulit, tetapi untuk meminimalisir masih ada jalan. Sebab, (Polda Bali-red) dan jajarannya telah bekerja dengan sangat baik," ujarnya, Senin (7/8/2023).

Hal lainnya disinggung dalam pertemuan adalah tentang edukasi menjelang Pemilu 2024, yang akan menjadi salah satu prioritas keamanan dan kenyamanan berdemokrasi. Sebab, tidak dipungkiri kondisi di Bali semakin membaik saat ini dengan ramainya kedatangan tamu domestik dan mancanegara.

"Kami berharap, di mana Bali sebagai Pulau Pariwisata, apapun yang kita buat kalau tidak aman, ya tidak ada gunanya. Untuk itulah, kita berharap ke depan Pemilukada dapat berjalan dengan baik. Keamanan menjadi tanggung jawab kita bersama, baik pemerintah, kepolisian, dan para wartawan juga. Mari kita jaga Bali, supaya aman dan kondusif," tegasnya. 

Sementara itu, Kapolda Bali Irjen. Pol. IB Narendra menekankan pertemuannya bersama Komisi I DPRD Bali sebagai langkah dini silahturahmi dan menjaga komunikasi antar pejabat dewan dan pemerintah daerah.

Saat ini, di Bali diakui pariwisata sudah mulai membaik dan diikuti dengan ramai kedatangan wisatawan domestik dan mancanegara ke Bali. Hal ini menjadi perhatian aparat keamanan dan masyarakat, di mana wisatawan datang tentu tetap menjaga ketertiban, keamanan, kondusifitas, hingga keselamatan di Bali.

"Salah satunya seperti keberadaan Warga Negara Asing (WNA) di tempat-tempat wisata, di sana tentu ada dilakukan pengamanan bersama aparat kepolisian," tegasnya.

Sementara dalam hal pengamanan Pemilu 2024 ke depan, akan tetap mengutamakan komunikasi di setiap banjar atau daerah yang akan memilih calon-calon dewan dan kepala daerah.

"Ya tentunya melihat situasi dan kondisi calon kontestan, di mana sebelumnya kami mengutamakan sosialisasi dengan masyarakat di daerah-daerah supaya tidak menggunakan (kampanye) di tempat-tempat ibadah. Kami juga akan berdayakan Polisi Banjar, di mana dalam sosialisasi ke depan akan menyentuh langsung ke masyarakat," kata Kapolda Bali Irjen. Pol. IB Narendra.

Sedangkan mengenai kawasan Pemilu 2024 yang dinilai rawan, sampai saat ini dinilai belum tampak dan masih dalam kategori sedang di masyarakat.

"Jadi sekarang situasi zonanya masih sedang. Mungkin nanti di titik-titik tertentu kita akan lihat lagi perkembangannya. Pemantauan di lapangan dan online masih tetap dilakukan di masyarakat," tegasnya.

Ditambahkan Kapolda Bali Irjen. Pol. IB Narendra bahwa mengenai pemasangan-pemasangan baliho Calon Legislatif (Caleg) mendapat perhatian aparat.

"Ya itu nanti (pemantuan) kita bekerja sama dengan pemerintah daerah dan KPU, mengenai ketentuan-ketentuan supaya diikuti. Selain itu, agar tidak dipasang di tempat-tempat ibadah, kalau ada kami juga komunikasikan dengan partainya. Kita berkoordinasi untuk berkolaborasi," demikian bebernya.

Sementara itu, Ketua Komisi I DPRD Bali I Nyoman Budi Utama menitipkan pesan supaya Polda Bali dan jajarannya selain meningkatkan perhatian terhadap masalah narkotika, jelang Pemilu 2024, hingga masalah individu WNA yang berlibur ke Bali supaya tertib untuk mentaati aturan di Bali.

"Wisatawan asing supaya diperhatikan Bapak Kapolda Bali, di mana belakangan sering terjadi ulah oknum asing yang melanggar aturan di Bali. Hal ini patut diperhatikan supaya citra Bali dapat berjalan aman," tegasnya. 012


TAGS :