Peristiwa

Sukses Amankan KTT G20, Kantor Polda Bali Dipenuhi Karangan Bunga Ucapan Selamat

 Minggu, 20 November 2022 | Dibaca: 265 Pengunjung

KARANGAN BUNGA - Tampak deretan karangan bunga memenuhi pelataran depan Kantor Polda Bali, dari korporasi dan kelompok masyarakat sebagai ucapan selamat atas kesuksesan dan kelancaran Presidensi KTT G20, Minggu (20/11/2022).

www.mediabali.id, Denpasar. 

Deretan karangan bunga menghiasi sepanjang depan areal Kantor Polda Bali di Jalan Wr. Supratman No. 7 Denpasar, di mana sebagian besar ucapan mengapresiasi dan berterima kasih atas kinerja TNI-Polri yang sukses mengamankan penyelenggaraan Presidensi KTT G20.

Karangan bunga berukuran besar datang dari korporasi, kelompok masyarakat dan lainnya, sekaligus sebagai wujud motivasi dan rasa syukur atas peluh keringat kinerja dari TNI-Polri di puncak Presidensi KTT G20 pada 15-16 November 2022 di Nusa Dua, Bali Selatan.

Kehadiran para pimpinan negara dan delegasi telah datang serta pulang ke negaranya masing-masing dengan aman lancar, sehingga pertemuan dapat berlangsung tertib dan aman sesuai harapan Presiden RI ke-7 Joko Widodo.

Diungkapkan Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol. Satake Bayu, S.IK., M.Si, bahwa dia tidak mengetahui dan meminta, apalagi mengerahkan masyarakat beserta kelompok untuk memberikan karangan bunga ke Polda Bali.

“Kemarin (Sabtu) saya di telepon dari Jakarta untuk bertanya apakah ada karangan bunga di Mapolda Bali. Saya jawabnya nihil. Ternyata hari ini (Minggu) malah banyak yang datang,” kata Kombes Pol. Satake Bayu, dikonfirmasi terpisah melalui via WhatsApp, Minggu (20/11/2022).

Ia menuturkan para kelompok masyarakat atau individu yang membawa karangan bunga tersebut, bahkan tidak pernah bertemu dengan polisi atau meminta tanda terima penerimaan karangan bunga.

"Hasil pantauan anggota menunjukkan, karangan bunga itu sudah memenuhi halaman luar Polda Bali langsung di pinggir jalan," imbuhnya.

Sampai saat ini, jumlah karangan bunga bahkan terus bertambah sejak pagi hingga siang. Kedatangan karangan bunga karen masyarakat merasa bersyukur atas lancarnya pelaksanaan Presidensi G20, di mana sangat berdampak langsung terhadap ekonomi masyarakat Bali. 012


TAGS :