Peristiwa

Libatkan 4.700 Personel, Lat Pra Ops Puri Agung 2022 Dipantau Wakapolri Komjen Pol. Prof. Gatot Eddy  

 Kamis, 03 November 2022 | Dibaca: 328 Pengunjung

Polri tingkatkan kemampuan anggota jelang KTT Presidensi G20, melalui Lat Pra Ops Puri Agung dari 3-5 November 2022.

www.mediabali.id, Badung. 

Latihan Pra Operasi (Lat Pra Ops) Puri Agung 2022, dibuka resmi oleh Wakapolri Komjen. Pol. Prof. Dr. Gatot Eddy Pramono, M.Si., dengan terpusat di Balai Budaya Giri Natha Mandala Puspem Badung, Kamis (3/11/2022).

Dijelaskan Wakapolri Komjen Pol. Prof. Gatot Eddy bahwa Lat Pra Ops Puri Agung 2022 ini diikuti sebanyak 4.700 personel gabungan dari Mabes Polri, Polda Bali, dan Polda jajaran se-Indonesia.

“Latpra Ops Puri Agung 2022, di mana latihan akan berlangsung 3 hari mulai tanggal 3 s.d. 5 November 2022. Jadi tujuan bertujuan meningkatkan keterampilan anggota kita secara teknis sesuai fungsi dan bidangnya masing-masing,” ucapnya. 

Para anggota kepolisian yang memperoleh tugas di Bali Selatan, supaya memperhatikan dan mengawasi potensi-potensi kerawanan. Kesiapan personel selama bertugas, guna mendukung tercipta keamanan selama rangkaian KTT Presidensi G20. 

“Selain itu, anggota kepolisian supaya mengetahui potensi-potensi kerawanan yang terjadi di tempat mereka ditugaskan nanti dan kemudian cara bertindak, apa yang harus dilakukan selama KTT Presidensi G20 ini,” imbuhnya didampingi Dankor Brimob Komjen. Pol. Drs. Anang Revandoko, M.I.Kom., selaku Ka Ops Puri Agung-2022 dan sejumlah pejabat utama Mabes Polri. 

Polri segera akan berkolaborasi dengan rekan-rekan di TNI, lembaga daerah terkait, dan masyarakat untuk mengantisipasi potensi kerawanan. 

“KTT Presidensi G20 diharapkan dapat berjalan baik dan lancar, pada 15-16 November 2022,” tegasnya. 

Ditekankan Wakapolri Komjen Pol. Prof. Gatot Eddy, sarana prasarana dan peningkatan kemampuan anggota menjadi perhatian bersama. 

Sebab, KTT G20 merupakan events yang sangat penting dan mempertaruhkan keberhasilan Indonesia di mata dunia. Kemudian pula, faktor keamanan sebagai bagian terpenting suksesnya agenda KTT G20.

“Terkait penggunaan kendaraan listrik kita sedang siapkan dari Lantas untuk mobil dan motor, ini untuk pengawalan. Selanjutnya, pengendara atau pengemudinya sudah diuji serta pelatihan-pelatihan,” tandasnya. 012


TAGS :