Olahraga

Barati Cup Bali 2024, Ajang Pencarian Pesepak Bola Muda Bertalenta Tanah Air

 Minggu, 03 Maret 2024 | Dibaca: 261 Pengunjung

Pembukaan Barati Cup Tahun 2024 bersama CEO PT Bangga Merah Putih Mendunia Krisna Wisnu Marsis dan Coach Indra Sjafri, Minggu (3/3/2024).

www.mediabali.id, Gianyar. 

Bangga Merah Putih (Barati) mendunia menggelar turnamen sepak bola Barati Cup Bali 2024 sejak tanggal 2-5 Maret 2024, di Bali United Training Ground Pantai Purnama Gianyar.

Peserta Barati Cup datang dari 14 provinsi dan 1 negara undangan Malaysia. Barati Cup diikuti kelompok usia 12, 13, dan 14 Tahun. Ajang Barati Cup digelar pihak swasta yang didukung PSSI dan Kemenpora RI, sebagai pembinaan sepak bola usia dini. Anak-anak yang lolos seleksi Barati Cup, akan mengikuti seleksi nasional menuju Gothia Cup 2024 di Swedia. Mereka dipantau langsung talent scouting oleh Coach Indra Sjafri.

"Turnamen ini mencari talenta yang bisa kita pilih menjadi pemain nasional. Kami bersyukur kegiatan Barati Cup ini sudah kedua kalinya digelar. Saat ini diikuti 120 klub sepak bola dan hampir 2.300 orang pemain. Ke depan PSSI menyakini akan mempersiapkan lebih banyak talenta pemain Timnas," kata Coach Indra Sjafri sekaligus pula Direktur Teknis & Head of Talent Scouting BARATI Mendunia, usai membuka Barati Cup 2024, Minggu (3/3/2024).

Indra Sjafri berharap melalui Barati Cup generasi muda sepak bola berbakat terus muncul, mereka tampil lebih baik dari pemain yang ada sekarang.

"Ada lima pilar yang akan diperbaiki, seperti perbaikan infrastruktur, pengembangan pelatih, pengembangan pemain, pengembangan Sekolah Sepak Bola (SSB), dan perbaikan kompetisi. Lewat infrastruktur seperti ini (Bali United Training Ground Pantai Purnama Gianyar-red) anak-anak bisa tampil bermain nyaman dan kelihatan skill mereka," beber Indra yang pernah membawa Timnas Indonesia menjadi juara Turnamen Kejuaraan Remaja U-19 AFF 2013. Saat itu Indonesia mengalahkan Vietnam melalui babak adu penalti dengan skor 7-6 yang sebelumnya bermain imbang 0-0.

Pria kelahiran Batang Kapas, Sumatera Barat, 2 Februari 1963 ini menegaskan saat ini Barati Cup diselenggarakan di Bali, tahun berikutnya akan ditentukan panitia di mana digelar. Namun hal terpenting lewat Barati Cup, sebagai ajang pencarian pemain 52 orang sepak bola berbakat dan sebelum berangkat ke Swedia, mereka akan mengikuti training centre di Jakarta.

"Kami akan melihat dulu skill individu bermain, kemampuan taktikal, team taktikal, termasuk juga fisik pemain. Kami dibantu teknologi sport science, seperti Catapult untuk melihat pemain dipilih dan ditunjang data-data," imbuh Indra yang pernah membawa Timnas Indonesia U-22 meraih medali emas SEA Games 2023 setelah penantian selama 32 tahun. Indonesia unggul atas Thailand di babak final dengan skor 5-2.

Data-data pemain terbaik akan menjadi acuan dan dipantau kembali perkembangannya sesuai kriteria tim kelompok umur untuk mengikuti Gothia Cup 2024 Swedia.

Menurut inisiator program sekaligus CEO PT Bangga Merah Putih Mendunia Krisna Wisnu Marsis bahwa Barati Cup 2024 sebagai program pertama selama 12 bulan, sebagai ajang seleksi pemain sepak bola terbaik. Selanjutnya, mereka akan mengikuti training centre di Jakarta, sebelum berlaga di Gothia Cup 2024 Swedia.

"Kami memiliki rangkaian, dari Barati Cup yang menjadi fase pertama sebelum menuju Gothia Cup di Swedia, sekitar bulan Juli 2024. Masing-masing kelompok umur 12, 13, dan 14 tahun akan dibentuk 1 tim sepak bola terbaik mewakili Indonesia. Namun, untuk di setiap kelompok umur ini tetap dicari siapa pemenangnya lewat pertandingan tim dan memperoleh piala," tegasnya.

Wisnu menambahkan tidak saja dipilih pemain terbaik di masing-masing kelompok umur, tetapi akan dipilih pelatih terbaik untuk ikut ke Gothia Cup di Swedia.

"Pelatih terbaik di setiap kelompok umur akan dipilih. Mudah-mudahan tahun depan kita dapat memilih wasitnya juga," tegasnya.

Melalui Barati Cup, Wisnu berharap para orang tua memberikan dukungan terhadap anak-anak yang memiliki bakat sepak bola. Hal ini akan mempercepat kemajuan sepak bola di Indonesia.

"Terima kasih kepada adik-adik dan orang tua yang sudah datang ke Barati Cup. Tahun ini peserta naik dua kali lipat, semoga adik-adik bisa mengikuti Barati Cup di tahun berikutnya. Kami berharap ke depan bisa lebih baik lagi," tegasnya.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mendukung penuh kegiatan Barati Cup 2024. Melalui dibukanya pertandingan di kelompok umur akan menjadi kesempatan generasi muda menunjukkan skill terbaiknya.

"Saya menyambut kesuksesan Barati Cup, menjadi salah satu indikator sepak bola Indonesia. Ini sebagai program jangka panjang PSSI, yang siap mengharumkan nama Indonesia. PSSI tidak bisa bekerja sendiri, tentu lewat turnamen kelompok usia akan melatih skill dan mental anak-anak. Ke depan mereka bisa bermain lebih semangat dan baik," pungkasnya. 012

 


TAGS :


Terpopuler